Thursday, April 18, 2013

UN Kacau, Federasi Serikat Guru Terima 1.000 Pengaduan dari Siswa

Jakarta - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang dinilai cukup buruk rupanya diikuti dengan pengaduan dari siswa dan orangtua siswa. Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) menerima 1.000 pengaduan terkait UN.

"Kacau balau, kami membuka posko pengaduan di 12 provinsi dan 35 kabupaten/kota. Laporan tahun ini, capai angka 1.000 pengaduan. Ini bahkan juga muncul email yang menyebutkan tidak mau lagi melaporkan ke Kemendikbud yang membantah tidak ada kecurangan," ujar Sekjend FSGI Retno Listiyarti kepada detikcom, Jumat (19/4/2013).

Namun Retno menyebutkan FSGI tidak memiliki akses untuk menindaklanjuti pengaduan tersebut. Walau kepercayaan para pengadu lebih besar kepada FSGI yang menyatakan menentang pelaksanaan UN.

"Sebenarnya kami juga tidak akan menindaklanjuti karena tidak miliki wewenang, tapi dari pengaduan inilah kami mengklasifikasikan. Kesimpulan kami, kami menentang ujian nasional sejak dulu, jadi momentun UN 2013 adalah momentum untuk menghapus ujian nasional," ujar Retno.

FSGI menentang UN karena begitu banyak carut marut yang kerap terjadi tiap tahunnya. Seperti isu jual beli kunci jawaban, dan soal yang dinilai terlalu sulit.

"Ini yang dirugikan banyak, ada dari orangtua yang dilibatkan jual beli kunci jawaban, lalu murid-murid yang menyebutkan ada yang jual beli kunci," ujar Retno.

"Kami juga terima 97 pengaduan dari murid yang mengatakan ujian nasional tahun ini sangat sulit, mereka adalah dari kelas atas. Mereka sendiri merasa soal sangat sulit," tambah Retno.
Prins David Saut - detikNews
(vid/fjp)

Wednesday, April 17, 2013

Lion Air: Ganti Rugi Bagasi Maksimal Rp 46 Juta


Denpasar - Maskapai Lion Air berjanji akan mengganti bagasi milik 101 penumpang yang mengalami kecelakaan di laut dekat Bandara Ngurah Rai Denpasar. Namun, batas maksimum ganti rugi Rp 46 juta.

"Kita akan ganti rugi untuk bagasi maksimal 46 juta. Ganti rugi dalam bentuk cash," kata Service Airports Director Lion Air, Daniel Putut, dalam jumpa pers di gedung pusat gawat darurat Bandara Ngurah Rai Denpasar, Selasa (16/4/2013).

Untuk barang yang tidak tertera di bagasi, pihak Lion Air akan melakukan verifikasi.

Sementara itu, jumlah korban kecelakaan Lion Air di ujung landasan Bandara Ngurah Rai yang masih dirawat di rumah sakit hingga kini sebanyak 5 orang. Mereka dirawat di RS Kasih Ibu, RS Sanglah dan RS Prima Medika. Sebagian penumpang diinapkan di hotel.

"Kami akan kunjungi mereka sekarang untuk mengetahui apakah masih ada yang dirawat di ICU atau tidak," kata Daniel.

Seperti diketahui, Lion Air berjenis Boeing 737-800 NG dengan rute Bandung-Bali mengalami kecelakaan saat akan mendarat di Bandara Ngurah Rai, Bali, Sabtu (13/4/2013). Semua awak penumpang dan kru pesawat selamat dalam peristiwa tersebut.

Gede Suardana - detikNews
(gds/try)

Proses Evakuasi Bangkai Lion Air Tak Ganggu Terumbu Karang

Jakarta - Bangkai pesawat Lion Air yang mendarat di perairan dekat Bandara Internasional Ngurah Rai sudah berhasil dievakuasi ke Pantai Kelan, Jimbaran, Bali. Proses evakuasi itu dipastikan tidak merusak terumbu karang

Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Subianto mengatakan, proses pemindahan bangkai pesawat tersebut tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Pihaknya harus memperhitungkan betul faktor biota laut.

"Agar tidak menggangu (bandara) Ngurah Rai karena cukup sibuk sekaligus mengganggu terumbu karang atau lingkungan," kata Bambang di Stasiun Cisauk, Tangerang, Rabu (17/4/2013).

"Jangan sampai lagi mengangkat mengganggu lingkungan. Itu sudah dilakukan bertahap dengan tim," sambung Bambang.

Badan pesawat Lion Air dipotong menjadi lima bagian. Saat ini baru tiga bagian yang berhasil ditarik ke Pantai Kelan, Jimbaran, Bali. Cockpit Voice Recorder (CVR) juga sudah berhasil ditemukan sekitar pukul 18.30 WITA, Senin (15/4) lalu.

Pesawat Lion Air jenis Boeing 737-800 NG dengan nomor JT 904 dari Bandung ke Denpasar gagal mendarat dan jatuh di perairan dekat Bandara Internasional Ngurah Rai sekitar pukul 15.35 WITA, Sabtu (13/4).

Badan pesawat terbelah dua. Seluruh penumpang yang berjumlah 101 dan kru pesawat selamat.
Zulfi Suhendra - detikNews

(mok/mad)

Tuesday, April 16, 2013

Sarapan Roti Isi Telur Agar Tubuh Lebih Bugar

Jakarta - Menu sarapan yang praktis bisa disajikan setiap hari, namun haruslah bervariasi. Misalnya saja menyajikan roti isi telur mata sapi atau telur dadar yang empuk dan agak basah. Segelas susupun bisa jadi pelengkap yang pas dan menyehatkan.

Inilah 4 Bahan Tambahan Makanan yang Dipakai Untuk Mie Instan!

Jakarta - Selain menggunakan bahan dasar tepung terigu, minyak sayur dan garam. Saat proses pembuatan mie juga menggunakan pewarna, penguat rasa juga antioksidan. Penambahan zat ini berguna untuk menciptakan rasa dan tekstur yang baik.

Monday, April 15, 2013

6 Kebiasaan yang Memicu Stres Saat Bekerja

Jakarta - Banyak orang yang selalu stres saat bekerja. Tentunya hal tersebut bukanlah tanpa sebab. Ada faktor-faktor tertentu yang membuat para pekerja menjadi stres. Biasanya, tanpa sadar karyawan memiliki kebiasaan yang mempengaruhi kesehatan fisik dan mental mereka. Dikutip dari Mag For Women, berikut ini beberapa kebiasaan yang memicu stres saat bekerja. 

Rekan Kerja Curi Ide Anda? Lakukan 4 Hal Ini

Jakarta - Memang kesal rasanya bila ada rekan kerja yang mencuri ide Anda dan mengakui bahwa itu adalah hasil pemikirannya pribadi. Daripada berlama-lama merasa jengkel, lebih baik Anda mengambil sisi positifnya dan tetap memiliki ide-ide yang brilian. Akan lebih baik pula bila Anda melakukan empat hal ini, seperti dikutip dari US News.

Sunday, April 14, 2013

Menjajal Peluang Bisnis Kebab Zahfi Bermodal Rp 30 Juta

 
Menjajal Peluang Bisnis Kebab Zahfi Bermodal Rp 30 Juta
Menjajal Peluang Bisnis Kebab Zahfi Bermodal Rp 30 Juta

Jakarta - Mau memiliki usaha makanan praktis dan menguntungkan? Kebab Zahfi menawarkan kemitraan atau business oppurtunity (BO), bukan waralaba.

Kebab Zahfi adalah kebab citarasa Indonesia yang menawarkan dan menjual berbagai macam produk seperti kebab, burger, syawarma, roti Cane/maryam dengan aneka produk rasa dan disajikan dengan rasa serta kualitas yang nikmat.

Trik Mendapatkan Pelanggan yang Cocok

 
Trik Mendapatkan Pelanggan yang Cocok
Trik Mendapatkan Pelanggan yang Cocok

Jakarta - Para pemilik usaha banyak yang mendapatkan profil pelanggan yang tidak sesuai dengan produk yang dijualnya. Misal saja, pemilik butik baju-baju pesta, yang banyak dikunjungi oleh calon pelanggan yang mencari t-shirt dan celana jeans.

Lalu bagaimana menyelaraskan profil pelanggan dengan produk atau jasa kita yang kita jual? Sehingga kita dapat memperbanyak pelanggan tipe ideal dan mengurangi yang tidak ideal di usaha kita. Caranya sebagai berikut:

Thursday, April 11, 2013

MUI Segera Panggil Adi Bing Slamet dan Eyang Subur

MUI Segera Panggil Adi Bing Slamet dan Eyang Subur
MUI Segera Panggil Adi Bing Slamet dan Eyang Subur

Jakarta - Ketua MUI Pusat Prof. DR. Umar Shihab menegaskan, perkara Adi Bing Slamet dan Eyang Subur semakin mengkhawatirkan. Pihaknya pun akan memanggil keduanya pada Sabtu, (13/4/2013).

"Kita ingin semua umat Islam tidak terpengaruh kepada aliran yang mungkin dinggap sesat, karena itu kita undang Adi Bing Slamet dan Insya Allah hari Sabtu kita akan undang pak Subur, untuk mengetahui yang mana di antara keduannya yang benar," ungkapnya saat dihubungi melalui telepon, Kamis (11/4/2013).

Preman Besar Dodi Federal Tikam Korban dengan 3 Tusukan

Preman Besar Dodi Federal Tikam Korban dengan 3 Tusukan
Preman Besar Dodi Federal Tikam Korban dengan 3 Tusukan

Jakarta - Preman besar Dodi Federal (34) yang merajai Musi Rawas, Sumatera Selatan (Sumsel) kini meringkuk di sel polisi. Dia dibekuk setelah Pengadilan Negeri (PN) Lubuklinggau memerintahkan penahanan, karena sebelumnya hanya berstatus tahanan kota.

Berdasarkan data yang dihimpun detikcom, Kamis (11/4/2013), kejadian tersebut terjadi pada Sabtu, 21 Juli 2011 di Kampung 6, Desa Dingin Teluk, Kecamatan Rawa Hilir, Musi Rawa. Saat itu terjadi cekcok antara Dody dengan petani sawit setempat. Entah siapa yang memulai, terjadilan kejar-kejaran antara Dodi dengan Pauri.

Wednesday, April 10, 2013

JIKA HIDUP TIDAK UNTUK DAKWAH

JIKA HIDUP TIDAK UNTUK DAKWAH


Jika Hidup Tidak untuk Dakwah
Terus engkau mau ngapain?

Ente pergi pagi
Dengan semangat mencari duniawi
Jika angkot macet, langsung berganti sewa taksi
Agar harta buruan tidak beralih dari sisi

Dunia Keindahan yang Menipu

 
Dunia Keindahan yang Menipu

Pantaslah mengapa orang kafir-pun
dapat dengan begitu mudahnya
meraup beragam kenikmatan hidup di dunia !!